Wednesday 25 November 2015

Wishful Wednesday [81]

Happy Birthday, mbak Astrid :D


Semoga bisa menjadi mom yang baik buat Yofel (dan Emmet) :D

Semoga wishlist yang ada di Wishful Wednesday segara terwujud :D
Semoga mbak Astrid bisa mewujudkan wishlistku rabu ini :D



The apocalypse came and the world burned. But it wasn't the end, and out of the destruction, new life has emerged. Bec is back to face the Demonata. After centuries of imprisonment, she's more powerful than ever, but the demons no longer stand alone.

Something has crawled out of the darkness with her. Lord Loss is no longer humanity's greatest threat...

As Bec's relationship with Dervish improves, werewolves and demons attack and she sends Shark and Meera through a window to another universe to seek Beranabus, and soon all must face an even greater force of evil, the Shadow.



Aku tidak bisa berhenti berharap mendapatkan buku ini sebelum aku benar-benar mendapatkannya :(

Death's Shadow adalah buku ke tujuh dari seri Demonata by Darren Shan. Sayangnya, serial ini hanya diterjemahkan lima saja. Buku ke enam, ak7u mendapatkannya langsung dari Master Shan! Can you believe that? Dan aku belum bisa baca lanjutannya karena yah sejak Hagurosan atau Brother to the Death, aku belum pernah beli buku berbahasa Inggris lagi :(

Semoga bisa lekas melanjutkan membaca kisah petualangan Grubbs, Kernel, dan Bec :D


Mau ikutan dapetin kesempatan mbak Astrid mengabulkan WW mu minggu ini?

Caranya gampang kok :)

1. Buat posting Wishful Wednesday di blog-mu – (yep, it’s only for blogger this time, sorry guys!). Tapi nggak harus blog buku kok, yang penting blog-mu masih aktif. Jangan lupa cantumkan button Wishful Wednesday dalam postinganmu (bisa di-copy dari postingan ini). Posting diterbitkan di blog masing-masing antara hari Rabu, 25 November 2015, sampai hari Selasa, 1 Desember 2015. 
2. Isi postingan adalah tentang buku yang sedang menjadi wish-mu saat ini (boleh lebih dari satu buku), beserta alasan kenapa kamu ngebet banget pengen punya buku tersebut. Tampilkan juga gambar cover buku incaranmu ya!
3. Syarat buku inceran:  Buku boleh berbahasa Indonesia maupun Inggris, tapi harga  maksimalnya (setelah harga diskon dan total di luar ongkir) adalah IDR 120,000 atau USD 11. Dalam postingan tersebut, kamu wajib mencantumkan link tempat buku ini bisa dibeli online (contoh toko buku online lokal: Bukukita.com, Bukabuku.com, Inibuku.com). Untuk buku berbahasa Inggris, hanya dapat mencantumkan link bookdepository.com (free ongkos kirim ke Indonesia), atau opentrolley.co.id dan periplus.com. Pastikan buku incaranmu masih tersedia stoknya, dan bukan merupakan buku yang sudah tidak diterbitkan (out of stock/out of print).
4. Setelah posting, kamu wajib memasukkan link postinganmu ke Mr.Linky yang ada di bagian bawah postingan ini. DUA orang (yep, dua lho!) pemenang akan dipilih menggunakan random.org berdasarkan nomor urutannya di Mr. Linky. Setiap blog hanya boleh membuat satu postingan dan memasukkan satu link ke Mr. Linky.
5. Giveaway ini hanya diadakan dalam SATU MINGGU saja, yaitu antara Rabu, 25 November 2015, sampai Selasa, 1 Desember 2015. Link postingan di Mr. Linky dapat disubmit saat postingan ini terbit, dan link terakhir ditunggu hingga Selasa, 1 Desember 2015 pukul 23.59 WIB. Peserta yang sudah posting tapi tidak memasukkan link-nya ke Mr. Linky hingga batas waktu yang ditentukan, dianggap GUGUR.
6. Pemenang akan diumumkan hari Rabu, 2 Desember 2015 pk. 10.00 WIB melalui blog ini. Pemenang diberikan waktu 2×24 jam untuk konfirmasi melalui email ke astridfelicia@hotmail.com. Bila lebih dari waktu tersebut belum ada konfirmasi, maka akan dipilih pemenang lainnya. Pemenang harus memiliki alamat kirim di Indonesia.
7. Bila buku yang menjadi wishlist sudah tidak dicetak lagi, atau tidak bisa ditemukan di website yang sudah dicantumkan, maka pemenang diberi kesempatan satu kali lagi untuk memilih buku lainnya.


May the odds be ever in my favor XP

1 comment:

  1. hahaha wishlistnya ketebak ya ry XD thanks udah ikutan dan thanks juga bday wishesnya!!

    ReplyDelete