Monday, 31 March 2014

Review : Lord Loss by Darren Shan

https://www.goodreads.com/book/show/7093857-lord-loss
Penulis : Darren Shan
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tebal : 320 Halaman
Terbit : November 2009
Genre : Fantasi, Horror (Demon)
Status : Beli

Peringatan : Membaca buku ini bisa menyebabkan susah tidur, mimpi buruk dan sulit membedakan fiksi dan kenyataan.





Sinopsis

Ayah, ibu, dan kakakku habis dibantai. Di dekat jasad mereka, tampak sosok-sosok yang bahkan dalam film horor paling menakutkan pun tidak pernah kulihat.

Semua mengira aku hanya mengkhayalkan makhluk-makhluk neraka itu. Dari pamanku, Dervish, aku tahu keluargaku pernah membuat perjanjian dengan iblis demi menyelamatkan keluargaku yang mengidap penyakit keturunan tak tersembuhkan.

Kini, bersama Dervish, gilirankulah menghadapi makhluk-makhluk neraka itu!

Footnote

Dimulai dari Grubitsch. Seorang anak yang terkadang mengucapkan kata kasar dan tidak hormat pada kakaknya. Leluconnya bukanlah sekedar lelucon. Dia bermain main dengan isi perut tikus >.<

Jijiknya ._.

Lalu Grubs dihukum selama sebulan. Tapi sebelum masa hukumannya habis, dia dibebaskan. Gret--kakak Grubs--memberikan hadiah. Semuanya mendadak bersikap baik. Tapi akhirnya justru mengerikan.

Keluarga Grubs dibantai. Dia melihat dengan mata kepalanya sendiri. Apa yang tersisa dari ibunya, ayahnya yang digantung terbalik tanpa kepala dan kakak satu-satunya yang telah terbelah menjadi dua.

Darah di mana mana! Jadi yang niat baca, jangan coba coba membayangka! Lebih baik gak kebayang daripada mual kemudian.....

Di situ hari hari buruk mulai dialamai Grubs. Bagaimana dia harus pindah rumah, pindah kota, tinggal bersama pamannya yang belum menikah dan menyesuaikan diri dengan lingkungan.

Dia bertemu dengan seorang anak laki-laki yang yakin kalau paman Grubs adalah ayahnya. Suatu malam mereka mengikutinya dan Grubs mendapati kenyataan pahit.

Segalanya hanya bisa diselesaikan dengan satu hal. Mereka memanggil Lord Loss....



My Story

FINALLY I FOUND THIS BOOK!

Sebenarnya yang nemuin sih mbak Natsu. Thanks so much mbak Nat! Dengan ajaibnya mbak nat nemuin buku ini. Padahal aku sudah menelusuri setiap toko buku online yang aku tahu dan pencarianku sama sekali tidak membuahkan hasil. Dan terima kasih untuk Om Wahyu yang udah bayarin :))



Pin 

Tentang Lord Loss....

Gak salah buku ini dibilang 'lebih kejam' dari Darren Shan Saga yang lebih dulu diterjemahkan oleh Gramedia. Aku ingat dulu pernah ada yang memberitahuku kalau punya fantasi yang kuat lebih baik tidak membaca buku ini.


Tegang banget sepanjang baca. Bagaimana keadaan Grubs saat harus berhadapan denga Lord Loss yang wujudnya ampun deh jauh lebih jelek dari si buruk rupa >.<

Endingnya.....

Enggak enggak, aku gak akan kasih spoiler....

Darren Shan punya cara sendiri untuk mengakhiri ceritanya....

Dan apa yang ada di ending buku ini, bikin aku tambah cinta sama Darren Shan <3


Bingung mau ngomong apa lagi X))


Postcard

  

Reading Challenge  
-Indiva Readers Challenge-What's In a Name Reading Challenge-Young Adult Reading Challenge-

No comments:

Post a Comment